Kamis, Desember 7

Makanan Khas Arab Saudi yang Bikin Rindu ke Tanah Suci

Share

Tidak perlu bingung akan menu makanan Anda jika pergi ke Arab Saudi. Makanan di Arab Saudi sebagian besar didasari oleh nasi, daging, dan rempah-rempah. Sayuran tetap ada, tetapi tidak sebanyak daging. 

Sarapan khas Arab Saudi ialah kurma qahwa atau roti dengan keju ditemani kopi, seperti dilansir dari Visit Saudi. Menu makan siang secara tradisional ialah nasi kabsa. 

Sedangkan, menu makan malam biasanya makanan ringan. Seringkali sandwich, sup hangat, atau hidangan gaya Barat. 

Selain kabsa, masih banyak lagi makanan khas Arab Saudi yang bikin Anda rindu ingin kembali ke Tanah Suci. Berikut deretan makanan khas Arab Saudi seperti dilansir dari Flavor Verse.

  1. Nasi kabsa

Nasi kabsa kaya akan bumbu, yang diatasnya disajikan ayam panggang, daging, atau bahkan ikan. Biasanya juga terdapat salsa tomat, cabai, dan salad cincang sederhana di pinggirannya. Rasa nasi kabsa pedasnya menggunakan kunyit, daun salam, kayu manis, kapulaga, lada hitam, pala, dan jeruk nipis.

  1. Tharid

Tharid adalah flatbread yang dikenal sebagai regag, direndam dalam kaldu atau sup. Roti garing ini akan menjadi empuk ketika dimakan dengan kuahnya. Makanan ini dianggap sebagai persiapan favorit Nabi Muhammad SAW.

  1. Sambusak

Sambusak atau sering disebut sambosa, ialah makanan seperti pastel. Sambosa diisi dengan isian yang bervariasi. Dalam masakan Arab, sambosa berbentuk setengah lingkaran.

  1. Shakshouka

Ini adalah telur rebus dengan saus tomat yang dimasak. Ini menjadi menu sarapan yang paling populer. Ada rasa tomat yang ditambah dengan cabai rawit dan jinten.

  1. Nasi mandi

Sama populernya dengan nasi kabsa. Nasi mandi disajikan dengan daging domba atau ayam. Bedanya, nasi mandi dibuat di dalam oven khusus yang dikenal dengan nama Tandoor. Hidangan ini sering disajikan saat perayaan.

  1. Murtabak

Pancake goreng dengan isian daging cincang dan sayuran. Dikenal juga sebagai telur dadar yang dilipat karena berbentuk persegi. Rasa telur yang kuat ini dipadukan dengan bumbu cabai dan lainnya. Pada beberapa negara memiliki variasi manis dari hidangan ini.

  1. Jalamah

Hidangan ini berbahan dasar daging domba. Kuahnya gurih dengan bumbu rempah khas Timur Tengah yang bisa dimakan dengan nasi atau flatbread.

  1. Basbousa

Kue kecil dengan hiasan yang indah. Sering dikenal dengan kue Semolina, Shamali, Hareesa.

Kue ini cocok menjadi dikonsumsi setelah makan berat.

Sudah punya kesempatan berkunjung ke Arab Saudi? Jangan sampai Anda melewatkan kuliner-kuliner tersebut!

Simak informasi seputar haji, umrah, Arab Saudi, muslim, dan lainnya hanya di blog Aqobah. Untuk paket perjalanan haji, umrah, dan wisata silakan cek Instagram @aqobah.travel

#ArabSaudi #makanankhasArabSaudi


Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *