Destinasi Bersejarah di Arab Saudi
Negara yang menjadi tempat ibadah haji dan umrah ini menyimpan sejarah-sejarah Islam yang menarik. Benar, Arab Saudi. Negara ini memiliki banyak tempat-tempat bersejarah. Baik dari arsitekturnya atau kisahnya.
Anda bisa beribadah sekaligus mengunjungi tempat-tempat terkenal di Arab Saudi. Selesai menunaikan ibadah umrah atau haji, kesempatan besar bagi Anda untuk mempelajari lebih lanjut mengenai sejarah Islam di tempat-tempat menarik di sana.
Seperti dilansir dari Halal Trip, berikut lima destinasi yang penuh sejarah Islam di Arab Saudi.
Jubbat Ha’il
Jubbat Ha’il merupakan salah satu situs arkeologi terbesar di Arab Saudi. Ini terletak di dekat kota Jubba, Provinsi Ha’il. Situs ini terkenal akan prasasti dan ukiran batunya di Jebel Um Sanman dan pegunungan sekitar lainn...